hallo gan apa kabar? semoga aja dalam keadaan sehata wallafiat,udah lama nih admin gak upload maklu lah banyak kegiatana hehe. Oke gan kali ini ane bakal bahas mengenai blue screen yang sering terjadi pada windows yuk kita bahas .
 

Apa itu Bluescreen? 

Bluescreen merupakan hal yang lumrah pada sistem operasi Windows apalagi saat ada gangguan hardware ataupun software .Blue screen atau yang sebenarnya bernama Blue Screen of Death (BSOD) adalah kondisi dimana Windows hanya akan memunculkan warna biru pada layar monitor. BSOD ini muncul karena adanya sebuah kesalahan yang ada pada software ataupun hardware yang ada pada laptop atau komputer tersebut

penyebab bluescreen

Penyebab eror pada laptop ataupun komputer memang biasanya terjadi pada software ataupun hardware yang ada pada laptop dan komputer. Begitu juga dengan Blue Screen of Death atau BSOD ini. Penyebab dari BSOD ini juga bisa disebabkan dengan adanya kerusakan baik itu pada hardware ataupun software yang mengalami crash terlalu parah. Crash ini terjadi karena adanya proses ketika Windows bertemu dengan Error STOP yang kemudian menyebabkan kegagalan dari berprosesnya Windows dan menyebabkan Windows berhenti untuk bekerja. Ketika hal ini terjadi, biasanya akan langsung dilakukan restart pada laptop atau komputer tersebut. 

1. Driver Mengalami Kerusakan

Penyebab laptop  atau laptop Blue Screen ini umumnya menyertakan pesan “IRQL_NOT_LESS_OR_EQUAL” dengan kode “0X0000000A” atau pesan “VIDEO_DRIVER_INIT_FAILURE”. Penyebab laptop atau komputer Blue Screen ini terjadi umumnya karena sistem operasi tidak mendeteksi dengan baik perangkat baru yang dihubungkan sehingga driver yang secara manual atau otomatis di-install mengalami kerusakan (crash).

Hardware bisa jadi penyebab terjadinya Blue Screen, jika kamu menggunakan komputer PC dan mengupgrade salah satu komponen (misalnya VGA Card) biasanya kamu diminta untuk meng-install driver. Driver dimaksudkan untuk “mengenalkan” perangkat keras yang baru kepada sistem operasi sehingga sistem operasi dapat mengenali perangkat tersebut sesuai dengan fungsinya. Jika driver dan sistem yang kamu install tidak cocok maka ada terjadi kerusakan atau eror.

Solusi: Pastikan install driver hardware kamu yang sesuai lalu coba copot dan pasang ulang VGA card serta Audio card kamu, dan jangan lupa pastikan telah terpasang dengan benar.

2. NTFS FILE SYSTEM atau FAT FILE SYSTEM (0X00000024) atau (0X00000023)

Penyebab laptop atau komputer Blue Screen ini terdapat kerusakan di partisi atau file systemnya. Namun bukan berada di hardsik.

Solusi: Coba periksa apakah kabel SATA/IDE hardisk telah terpasang dengan benar dan cek partisi dengan chkdsk.

3. UNEXPECTED KERNEL MODE TRAP (0X0000007F)

Penyebab laptop atau komputer Blue Screen :

· Overheat ( suhu pada laptop terlalu panas )

· Overclocking yang berlebihan

· Processor yang corrupt

· BIOS yang corrupt

Solusi: Kamu dapat mematikan (shutdown) laptop atau komputer terlebih dahulu lalu cek apakah sistem pendingin atau kipas bekerja dengan baik. Jika bermasalah coba tambahkan komponen pendingin.

4. DATA BUS ERROR

Penyebab laptop atau komputer Blue Screen ini adalah slot atau memory ( RAM ) terdapat kerusakan

Solusi: Coba periksa dan ganti RAM dengan yang baru

5. PAGE FAULT IN NONPAGED AREA

Penyebab laptop atau komputer Blue Screen ini adalah terjadi kerusakan pada hardware, utamanya pada Memory (RAM), VGA, dan memory pada processor (L2 cache).

6. INACCESSIBLE BOOT DEVICE

Penyebab laptop atau komputer Blue Screen ini bisa terjadi karena posisi jumper pada hardisk yang salah lalu bisa juga karena Driver IDE controller yang salah dan Virus Boot sector.

Solusi: Periksa kondisi kabel IDE , bersihkan virus pada boot sector dan atur kebali jumper pada hardisk

7. VIDEO DRIVER INIT FAILURE

Penyebab laptop Blue Screen ini adalah terjadinya kesalah pada saat installasi driver VGA kamu.

Solusi: Instal ulang driver VGA kamu, pastikan dengan driver yang sudah ter-update.

 

Cara Mengatasi Blue Screen 

Kalau kamu mengalami BSOD secara tiba-tiba, sebaiknya jangan langsung panik. Masih ada cara-cara untuk mengatasi blue screen di Windows 10 yang bisa kamu lakukan. Daripada panik, ikuti beberapa cara di bawah ini untuk memperbaiki masalah blue screen di perangkatmu.

1. Restart PC 

Cara pertama yang sangat mudah dilakukan yaitu restart PC. Saat keluar tampilan blue screen, cukup tekan tombol power yang tersedia untuk memulai restart. Kalau PC atau laptop belum mengalami rusak parah, setelan booting akan kembali sedia kala.

2. System Restore

Kamu bisa mengatasi blue screen di Windows 10 dengan cara ini kalau kategorinya sudah parah. Kategori yang sudah parah dimaksudkan dengan sistem perangkat tidak bisa kembali secara normal setelah restart. Untuk caranya, ikuti langkah-langkahnya di bawah ini.

  • Matikan PC atau laptop terlebih dahulu.
  • Nyalakan kembali perangkatmu
  • Klik pilihan tombol F8 di keyboard.
  • Lalu pilih opsi ‘Save Mode’.
  • Langsung masuk ke OS Save Mode.
  • Nantinya perangkatakan melakukan restart secara otomatis.

3. Repair System Windows Operation 

Kalau cara System Restore masih belum bisa, ada baiknya kamu melakukan Repair System Windows Operation. Karena penyebab blue screen bisa dari file Windows yang corrupt, cara satu ini cukup ampuh memperbaiki sistem perangkat ke kondisi normal.

4. Instal Update Driver

Apabila PC Anda masih saja mengalami blue screen, maka coba lakukan instal update driver. Permasalahan seperti ini umumnya dikarenakan adanya crash akibat update yang kurang cocok atau belum selesai. Maka dari itu, Anda perlu mengunduh driver terbaru dari PC tersebut.

5. Scan Malware 

Tidak perlu panik kalau cara-cara sebelumnya masih tidak bisa mengatasi blue screen di Windows 10 kamu, karena kamu bisa melakukan scan malware.

Malware sendiri bisa menjadi penyebab Windows 10 tidak stabil dan mengakibatkan blue screen. Asal kamu tahu, malware tergolong serangan yang berbahaya yang dapat merusak sistem paling dalam Windows. Karena itulah, coba kamu lakukan scan antivirus terlebih dahulu.

6. Memeriksa Hardware 

Seperti yang sudah sempat dijelaskan di atas kalau penyebab BSOD bisa karena kegagalan dalam menginstal suatu aplikasi atau kerusakan hardware. Kalau penyebab blue screen di perangkatmu kemungkinan karena ada hardware yang rusak, ada baiknya memeriksa komponennya terlebih dahulu.

Kamu bisa membawanya ke tempat service agar bisa dicek hardware-nya. Kalau sudah tahu kerusakannya di komponen yang mana, segeralah ganti yang baru agar bisa mengatasi blue screen di Windows 10.

7. Instal Ulang Windows 

Masih belum berhasil memperbaiki masalah blue screen di Windows 10 kamu? Cara terakhir yang harus kamu lakukan adalah install ulang Windows. Car ini memang sangat ampuh untuk membangun ulang sistem Windows agar tidak mengalami BSOD lagi. Pastikan kamu menggunakan versi terbaru agar program yang diinstal dapat sesuai dengan spek yang dibutuhkan.

Dengan mengetahui penyebab BSOD, kamu bisa mengatasi blue screen di Windows 10 dengan tepat. Kalau masih kurang yakin untuk memperbaikinya sendiri, tidak ada salahnya kamu meminta tolong ke orang yang lebih profesional atau ke tempat service.

 

oke gan ane juga mau share kendala pada komputer ane bluescreen pada menu awal udah bluescreen ,dan ternyata kendala pada hardware tepatnya pada bagian fan yang gak muter

 

nah untuk kasus ini mending jangan dulu di ganti gan mending di kasi oli atau minyak goreng pada bagian atas fan ,faktor penyebab utamanya adalah kebersihan komputer yang kurang terawat dengan baik.
 
oke gan sekian aja dari ane smoga aja dapat bermanfaat sampai jumpa lagi




 

Post a Comment

Previous Post Next Post